Semenjak webblog, YouTube dan email Dokter Internet di take down oleh Google (Nov 2022), kami berusaha kembali membangun web baru.
Pelan-pelan mengumpulkan serpihan info-info tentang Dokter Internet Indonesia yang tersebar di berbagai media massa online.
Akhirnya jadilah web tersebut di: https://DokterErik.com
Lebih keren dari webblog kami sebelumnya sih.
Kami ingin mengucapkan banyak terima kasih kepada segenap pihak yang telah bersedia membantu. Puji Tuhan.
Butuh bantuan
Namun ada satu video penting yang sampai saat ini, belum ketemu, yaitu berupa liputan kegiatan kami yang disiarkan pada acara Dunia Telkom di Metro TV. Video tersebut menceritakan kisah aktifitas Dokter Internet dalam durasi 10 menitan disertai wawancara dengan Prof. Johan Harlan dari Universitas Gunadarma dan Dr. Sudjoko Kuswadji dari PB IDI.
Siapa tahu ada yang memilikinya.
Sebenarnya video ini kami simpan juga di Google Drive, tapi itupun turut di take down sama Google.
Gile benerr.
Ada yang bertanya dokter Erik itu dokter apa?
Jawabannya:
Dokter Internet atau telemedis merupakan suatu bentuk layanan dari dokter dan paramedis dengan memanfaatkan teknologi komunikasi dan informasi. Dengan menggunakan teknologi-teknologi seperti kamera web, internet, email dan telepon, pasien dan dokter dapat saling berkomunikasi langsung dan bertukar data serta informasi tanpa adanya kendala ketidaksamaan posisi geografi.