Ginjal  

Tips Memilih informasi kesehatan yang baik dan benar

Banyak mis-informasi dalam lingkungan pasien Cuci Darah

Saat seseorang diminta dokter atau terpaksa karena kondisi kesehatan untuk segera cuci darah maka timbul rasa takut / kekalutan hingga depresi. Pihak keluarga pun sibuk mencari-cari informasi mengenai makanan / minuman dan pantangan lainnya.

Tentu info yang paling banyak dan mudah berasal dari sesama keluarga pasien di ruang HD baik di klinik maupun Rumah Sakit.
Sayang tidak semua informasi itu benar secara medis (tidak ada filter). Banyak rumor-rumor yang beredar yang bisa membuat pasien dan keluarganya tambah bingung. Ditambah dengan kemajuan teknologi informasi / social media yang memungkinkan setiap orang seakan-akan menjadi “expert” tanpa filter.

Berikut tips memilih sumber informasi yang bisa dipercaya:
1. Para Dokter Ginjal baik yang spesialis maupun dokter umum yang bekerja di unit cuci darah.
2. Para tenaga kesehatan lainnya, seperti; perawat, ahli gizi, dll., yang berkompeten
3. Sumber informasi lainnya yang bisa dipercaya, seperti situs-situs Rumah Sakit, Klinik yang menyelenggarakan layanan Cuci Darah
4. Seminar-seminar awam dengan penyelenggara yang berkompeten/institusi resmi
5. Sesama pasien yang rajin mengupdate ilmunya baik dan benar
6. Buku-buku Hemodialisis yang terpercaya yang ditulis Dokter atau tenaga kesehatan lainnya yang diterbitkan oleh Fakultas Kedokteran resmi atau penerbit besar (seperti Elex Media Komputindo Gramedia Group) yang memiliki filter.
Sebagai penerbit besar tentu tak semua naskah bisa masuk dan diterbitkan. Begitu pula saat diterbitkan, tidak mungkin asal-asalan. Pasti lewat proses editing yang ketat.

Berikut bagaimana penerbit besar bekerjasama dengan penulis untuk menerbitkan buku. Tidak mudah lho.
https://www.kompasiana.com/eriktapan/657415cac57afb62ec17ec62/pengalaman-bekerjasama-dengan-penerbit-elex-media-komputindo

 

Selamat mencari informasi.

Salah satu contoh keluhan pasien Gagal Ginjal:

Dalam buku Penyakit Ginjal Kronis dan Hemodialisis, ubi termasuk bahan makanan yg mesti diwaspadai jika ada kelebihan kalium darah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *